6.8.18

Materi dan Cara Ikutan-Gratis Pelatihan Monitoring Kondisi Ekosistem Mangrove

Semarang - IKAMaT. Indonesia adalah salah satu negara yang mempunyai hutan mangrove terbesar di dunia, yaitu mencapai 8,6 juta hektar, meskipun saat ini dilaporkan sekitar 5,3 juta hektar jumlah hutan itu telah rusak.

Dalam menyukseskan kegiatan rehabilitasi dan konservasi ekosistem mangrove, tentu harus dilakukan monitoring ekosistem mangrove guna menjaga dan mengetahui progress kegiatan.

Seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat dunia akan produk-produk yang responsible dan sustainable, banyak instansi penyedia produk dan jasa saat ini yang mendukung terwujudnya kualitas lingkungan yang lebih baik.

Terdapat beberapa permasalahan yang kami temui dalam proses tersebut, salah satunya adalah kurangnya sumber daya manusia yang memiliki kemampuan melakukan assesment dan monitoring kondisi ekosistem mangrove yang efektif dan akurat.

Sehubungan dengan hal tersebut, Yayasan IKAMaT mengundang instansi Anda untuk mengikuti pelatihan monitoring kondisi ekositem mangrove. Pelatihan yang akan dilakukan meliputi Pelatihan Penggunaan Drone dan Metode Hemispherical Photography untuk Monitoring Ekosistem Mangrove.

Tujuan dari pelaksanaan pelatihan ini adalah memberikan pengetahuan dasar tentang monitoring kondisi ekosistem mangrove dan memberikan pelatihan foto udara serta foto tutupan mangrove dalam melakukan monitoring kondisi ekosistem mangrove.

Dengan ini, diberitahukan bahwa dalam rangka kegiatan pelatihan yang akan dilaksanakan IKAMaT, maka akan diselenggarakan Lomba Esai IKAMaT dengan Tema: " Pentingnya Monitoring Ekosistem Mangrove." Bagi yang berminat mengikuti kompetisi ini, dipersilakan mencermati keterangan di bawah ini.

Dapatkan TIKET GRATIS Pelatihan IKAMaT (PI) yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 – 29 Agustus 2018.

Lomba Esai IKAMaT 
Khusus bagi Anggota KeSEMaT dan KeMANGTEER, silakan mengikuti "Lomba Esai IKAMaT" dengan tema "Pentingnya Monitoring Ekosistem Mangrove." Jangan lupa untuk mengikuti ketentuan penulisan sebagai berikut:

1. Peserta lomba merupakan Anggota KeSEMaT dan KeMANGTEER.
2. Lomba bersifat perorangan.
3. Lomba Esai IKAMaT ini GRATIS.
4. Esai tidak mengandung unsur SARA.
5. Peserta hanya diperkenankan mengirimkan satu karya.
6. Esai merupakan karya sendiri.
7. Format esai bebas dengan 600 - 800 kata.
8. Esai dikirim dalam format PDF ke yayasanikamat@gmail.com dengan subjek "Lomba Esai IKAMaT," maksimal 13 Agustus 2018 pukul 23.59 WIB.
9. Tema "Pentingnya Monitoring Ekosistem Mangrove".
10. Pemenang akan mendapatkan tiket gratis PI.

Peraturan Umum 
Lomba Esai ini hanya diperuntukan bagi Anggota KeSEMaT dan KeMANGTEER, tanpa dipungut biaya apapun, alias gratis.

Pemilihan Pemenang
Pemenang akan dipilih oleh Yayasan IKAMaT. Hadiah Tiket gratis PI

Pengumuman Pemenang 
Pemenang akan diumumkan pada tanggal 14 Agustus 2018 melalui akun Instagram @YayasanIKAMaT. 

Informasi 
Mahbub Murtiyoso, S. Si
Manajer Pelatihan Yayasan IKAMaT
HP (+6285647343034)

Sekretariat IKAMaT
Perumahan Bumi Wanamukti
Blok I3 No.19 Kota Semarang
Jawa Tengah  INDONESIA

CP. (+6285740100983)
E. yayasanikamat@gmail.com
W. http://ikamat.org

Materi PI dapat Anda cermati pada video berikut ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar